SALAM KELUARGA MADURA UNIVERSITAS INDONESIA
SEJARAH
Diberi nama dan didirikan pada tanggal 18 Nopember 2011 di Asrama Universitas Indonesia. Sebelumnya Paguyuban ini diberi nama Komunitas Madura Universitas Indonesia atau KOMA UI. Namun seiring bertambahnya anggota maka nama paguyuban daerah ini direvisi menjadi Salam Keluarga Madura Universitas Indonesia atau SAKERA UI.
VISI
MISI
Diberi nama dan didirikan pada tanggal 18 Nopember 2011 di Asrama Universitas Indonesia. Sebelumnya Paguyuban ini diberi nama Komunitas Madura Universitas Indonesia atau KOMA UI. Namun seiring bertambahnya anggota maka nama paguyuban daerah ini direvisi menjadi Salam Keluarga Madura Universitas Indonesia atau SAKERA UI.
VISI
Paguyuban Salam Keluarga Madura Universitas Indonesia bersifat kekeluargaan, keilmuan, kepekaan sosial, dan kebersamaan.
MISI
- Mewujudkan insan Madura yang bertakwa pada Tuhan Yang Maha Esa, bermoral, berwatak serta bertanggung jawab kepada bangsa dan negara Indonesia.
- Menjadikan insan Madura agar tetap melestarikan adat-istiadat, bahasa dan budaya asli masyarakat Madura yang agamis serta memperhatikan sopan santun dalam berperilaku.
- Mewadahi dan membantu insan Madura di Universitas Indonesia untuk mengembangkan kemampuan diri.
ARTI LAMBANG
CONTACT
EMAIL : sakera.ui@gmail.com
- Lambang dan tulisan yang berwarna merah, putih, hitam, dan kuning merupakan paduan dari warna dasar pakaian khas masyarakat madura dan warna Universitas Indonesia.
- Huruf "S" berwarna merah dengan dasar hitam jika diperhatikan bentuknya adalah sepasang celurit berlawanan arah yang artinya setiap insan Madura SAKERA UI harus senantiasa menjaga nama baik masyarakat Madura dimanapun dia berada dan diharapkan menjadi generasi unggulan untuk membangun daerah Madura di masa depan.
- Lambang Universitas Indonesia dan garis kuning dibawah tulisan adalah institusi dimana SAKERA UI itu bernaung.
CONTACT
EMAIL : sakera.ui@gmail.com
FB : Sakera UI
Twitter : SakeraUI
Sakera UIBuat Lencana Anda